Haili Yoga dan Muchsin Hasan, Resmi Dilantik Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tengah Periode 2025-2030
Takengon – Gubernur Aceh Muzakir Manaf secara resmi melantik Haili Yoga dan Muchsin Hasan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tengah periode 2025-2030 pada rapat paripurna DPRK Aceh Tengah tentang pengambilan sumpah jabatan, pelantikan dan serah terima jabatan Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tengah, berlangsung di Gedung Olah Seni Takengon, Selasa (18/2/2025).
Acara pelantikan tersebut dihadiri oleh Gubernur Aceh Muzakir Manaf,, Plt. Sekretaris Daerah Aceh beserta istri, Anggota DPR Aceh, Para Kepala SKPA, Pj. Bupati Aceh Tengah beserta istri, Pimpinan dan Anggota DPR Kabupaten Aceh Tengah, unsur Forkopimda Aceh Tengah, Para Pimpinan Partai Politik, Pimpinan Perguruan Tinggi, Ketua KIP, Panwaslih, dan Bawaslu Kabupaten Aceh Tengah, Para Kepala SKPK, tokoh adat, alim ulama, serta berbagai elemen masyarakat.
Dalam sambutannya, Gubernur Aceh Muzakir Manaf mengingatkan bahwa amanah yang diberikan oleh rakyat harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab dan integritas. Ia menegaskan bahwa menjaga keharmonisan hubungan antara eksekutif dan legislatif sangat penting demi kelancaran roda pemerintahan.
Selain itu, beliau juga menekankan pentingnya komunikasi antara Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah dengan Pemerintah Provinsi Aceh untuk memastikan program pembangunan berjalan selaras dan efektif.
“Pertama sekali, saya mengucapkan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tengah yang baru dilantik untuk masa jabatan 2025-2030. Semoga saudara sekalian dapat menjadi pemimpin yang amanah, bijaksana, dan bertanggung jawab dalam mengemban tugas selama lima tahun ke depan” ujar Muzakir Manaf.
Gubernur Aceh yang akrab dipanggil Mualem juga menegaskan, tugas yang diemban tidaklah ringan. Kepercayaan yang diberikan oleh masyarakat harus dijawab dengan kerja nyata dan program-program pembangunan untuk kepentingan rakyat.
Mengakhiri, sambutannya Gubernur Aceh mengingatkan kepada Bupati agar melakukan persiapan untuk mengikuti kegiatan di Akmil Magelang mulai tanggal 21 sampai 28 Februari. Khusus Wakil Bupati hanya akan ikut saat penutupan pada saat pengarahan Presiden tanggal 28 Februari.
“Kepada saudara yang baru dilantik, saya ucapkan Selamat Bekerja. Semoga Kabupaten Aceh Tengah yang saudara pimpin senantiasa dalam keadaan aman dan damai, serta kita semua selalu mendapatkan petunjuk, bimbingan, dan rahmat Allah SWT.” tutup Muzakir Manaf.
Sebelumnya, dalam sambutan perdana Haili Yoga sebagai Bupati Aceh Tengah, menyampaikan rasa syukur atas amanah yang diberikan untuk mengemban tugas sebagai Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tengah bersama Muchsin Hasan.
”Terima kasih yang sebesar-besarnya saya sampaikan Kepada Gubernur Aceh Bapak Muzakir Manaf yang telah melantik kami, serta kepada seluruh masyarakat Aceh Tengah yang telah memberikan dukungan dan doa dalam perjalanan ini,” ucap Haili Yoga.
Haili Yoga yang didampingi Muchsin Hasan menegaskan bahwa jabatan ini bukan sekadar kebanggaan, tetapi juga tanggung jawab besar yang harus diemban dengan amanah dan keikhlasan. Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah berkomitmen untuk memastikan pelayanan publik yang optimal dan kebijakan yang berpihak pada kepentingan rakyat. Sektor pertanian, pariwisata, ekonomi kreatif, sumber daya alam, dan sumber daya manusia menjadi fokus utama dalam pembangunan daerah.
Sebagai bagian dari NKRI, Aceh Tengah tidak bisa lepas dari visi besar nasional yang dicanangkan oleh Presiden Prabowo Subianto. Nawacita yang menekankan pembangunan ekonomi yang kuat, kemandirian pangan, hilirisasi industri, serta peningkatan kesejahteraan rakyat menjadi acuan dalam menjalankan roda pemerintahan di daerah.
“Saya sangat setuju dan mendukung program-program Bapak Presiden, yang berprinsip pada kesejahteraan bangsa. Oleh karena itu, kebijakan di Aceh Tengah harus selaras dengan pembangunan nasional dan visi Gubernur Aceh dalam pembangunan berkelanjutan, pemberdayaan ekonomi masyarakat, dan penguatan pendidikan,” jelasnya.
Sebagai penutup dalam sambutannya, Haili Yoga menyampaikan pesan, agar tidak ada lagi perbedaan antar kelompok setelah pelaksaan Pilkada serentak tahun 2024 lalu. Kini saatnya bersatu padu, bahu membahu, untuk Bersama-sama menjalankan tugas dan tanggung jawab melayani masyarakat.
“Kami atas nama pemerintah Kabupaten Aceh Tengah, berkomitment akan menjalankan tugas dan tanggung jawab untuk kepentingan masyarakat.” tutup Haili Yoga. (AS/ProkopimAT)