Diterima Sebagai Warga Kehormatan Aceh Tengah. Ketua KONI Pusat Marciano : Warga Takengon Menjadi Bagian Pemersatu Bangsa
Takengon – Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Letjen (Purn) Marciano Norman bersama istri Triwatty Marciano yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) Pusat diterima sebagai warga kehormatan Kabupaten Aceh Tengah.
Sebemunya, Marciano Norman disambut secara prosesi adat gayo sebagai tanda warga kehormatan melalui Tradisi Tari Munalo dan penyematan “Upuh Uleh-Ulen” sesaat ketika beliau menjejakkan kaki di Pendopo Bupati Aceh Tengah, Rabu (12/09/2024) malam, sebagai penanda bahwa kehadirannya sangat diterima dengan mulia oleh masyarakat di Dataran Tinggi Gayo.
Dalam adat Gayo, Tari Munalo merupakan tari tradisional yang biasa digelar untuk menyambut kedatangan pemimpin sekaligus mendaulat bersangkutan sebagai warga kehormatan yang kedudukannya sama seperti warga masyarakat lainnya.
Sementara itu, penyematan upuh ulen-ulen memiliki filosofi ungkapan penghormatan, persaudaraan, serta perekat tali silaturrahmi antara masyarakat Gayo dengan tamu selaku pemimpin dan warga kehormatan didaerah ini.
“Pada saat bapak menjejakkan kaki di Pelantaran Bumi Gayo Aceh Tengah, bumi seribu gunung, maka seribu harapan tumbuh di celah hati sanubari kami, sanubari rakyat Aceh Tengah, yang selalu terbuka menyambut kedatangan pemimpin negeri”, bunyi kalimat pembuka yang dibacakan pembawa acara.
Acara penyambutan diterima langsung oleh Pj. Bupati Aceh Tengah, Subhandhy, AP, M.Si bersama tamu undangan. Ketua KONI pusat Marciano Norman hadir di Kabupaten Aceh Tengah dalam rangka peninjauan pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) Ke-21 Aceh Sumut, di tiga cabang olahraga yang dipertandingkan di Aceh Tengah.
Dalam kesempatannya, Marciano Norman menyampaikan terima kasih atas penyambutan serta merasa terhormat sebagai warga kehormatan dan penerimaan masyarakat Aceh Tengah.
“Terimalah apresiasi dan penghormatan saya atas penerimaan yang begitu baik”, ujarnya.
Marciano juga menyampaikan olahraga sebagai pemersatu bangsa dengan demikian masyarakat Aceh Tengah pada umumnya telah berperan dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia.
“Alhamdulillah pada Pekan Olahraga Nasional ke 21 tahun 2024 ini warga Takengon menjadi bagian yang mempemersatukan Bangsa Indonesia sebagai tuan rumah even PON”, tuturnya. (RH/ProkopimAT)