Lepas ODGJ Pasien Rujukan Ke RSJ Aceh

441

Takengon – Bupati Aceh Tengah Shabela Abubakar tampak mendampingi Gubenur Aceh Nova Iriansyah lepas keberangkatan seorang ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa), salah seorang warga yang berasal dari Kecamatan Celala Kabupaten Aceh Tengah, yang akan dirujuk ke rumah sakit jiwa Aceh, di Halaman Pendopo Bupati Aceh Tengah pada Minggu (20/12/2020).

Bupati Aceh Tengah melihat secara langsung Pasien yang akan di rujuk ke Rumah Sakit di ibu kota Provinsi Aceh tersebut, pada kesempatan itu Shabela Abubakar memberikan semangat serta do’a kepada ODGJ berinisial FR tersebut agar segera diberi kesembuhan dan kesehatan dan dapat cepat kembali ke Takengon kembali.

“Baik-baik dijalan, semoga lekas sembuh dan bisa cepat kembali kerumah berkumpul dengan keluarga ya” kata Shabela pada ODGJ yang dibalas anggukannya.

Ini salah satu wujud dari kepedulian Pemerintah terhadap masyarakat kita yang membutuhkan bantuan dan pendampingan.

Dalam hal ini pemerintah membantu dalam bentuk berobat gratis yang merupakan salah satu dari program Pemerintah Aceh, disamping itu juga mendapatkan fasilitas ambulance gratis beserta sopir hingga sampai ke RSJ di Banda Aceh.

Selain itu, untuk keluarga pasien yang memang termasuk kurang mampu selama ini juga menjadi salah satu keluarga miskin penerima manfaat Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Dinas Sosial Aceh Tengah.

Berupa bantuan pangan dari pemerintah yang diberikan kepada Keluarga Penerima Manfaat setiap bulannya melalui mekanisme data yang digunakan hanya untuk membeli pangan pada pedagang bahan pangan yang bekerjasama dengan dinas terkait, bertujuan untuk mengurangi beban pengeluaran serta memberikan nutrisi yang lebih seimbang kepada mereka secara tepat sasaran dan tepat waktu.

“Kita do’a agar cepat sembuh saudara kita ini dan diberi kemudahan dan kelancaran dalam menjalani pengobatannya, Aamiin, ya sudah selamat jalan” kata Bupati Aceh Tengah sembari melambaikan tangan melepas keberangkatan Ambulance RSJ. (HMA/Humas)

X