Subhandhy Melantikan, Mengambil Sumpah dan Menyerahan 470 SK PPPK Formasi Tahun 2023 Kabupaten Aceh Tengah
Takengon – Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Tengah Subhandhy, AP, M. Si, melantikan dan mengambilan sumpah serta menyerahan 470 Surat Keterangan (SK) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) formasi tahun 2023, berlangsung di Lapangan Setdakab Aceh Tengah, Rabu (08/05/2024).
Penyerahan 470 SK PPPK Tahun 2023 Kabupaten Aceh Tengah terdiri dari guru sebanyak 133 orang, teknis sebanyak 37 orang, dan tenaga kesehatan sebanyak 300 orang. Sedangkan untuk pengambilan sumpah dilakukan bagi 1420 orang PPPK formasi tahun 2019 – 2023 Kabupaten Aceh Tengah.
Mengawali sambutannya, Subhandhy menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh PPPK yang telah berhasil melewati berbagai tahapan seleksi yang panjang, hingga akhirnya pada hari ini dilakukannya pelantikan dan penyerahan SK serta pengambilan sumpah.
”pertama-tama saya ingin mengapresiasi kepada seluruh PPPK formasi tahun 2023 yang telah berhasil melewati seluruh seleksi sehingga bisa bergabung di Pemerintahan Daerah Kabupaten Aceh Tengah,” ucap Subhandhy.
Subhandhy juga mengingatkan kepada PPPK agar tidak mengajukan mutasi/ pindah tugas, atau nota dinas yang dikeluarkan oleh kepala dinas juga tidak berlaku dalam hal ini, apabila didapati telah mengajukan mutasi/ pindah tugas atau tidak bekerja sesuai dengan penempatan awal maka pegawai tersebut dianggap putus kontrak.
Pengangkatan PPPK merupakan langkah penting dalam meningkatkan kualitas layanan publik. Oleh karena itu, Subhandhy mengharapkan agar PPPK dapat menjalankan tugasnya dengan penuh integritas, dedikasi, dan tanggung jawab.
”kami mengharapkan agar PPPK yang baru saja dilantik pada hari ini, dapat mejalani tugas dengan penuh integritas dan profesionalisme yang tinggi, jadikanlah pengabdian ini sebagai bentuk penghormatan kepada bangsa dan negara, serta sebagai wujud nyata dari semangat bhakti kepada masyarakat,” harapnya.
Sebagai penutup dalam sambutannya, Subhandhy mengucapkan selamat kepada seluruh PPPK yang telah resmi diangkat dan telah mengambil sumpah, semoga amanah yang diberikan dapat dijalankan dengan semestinya dan sebaiknya.
”sekali lagi saya mengucapkan selamat kepada seluruh PPPK yang telah resmi diangkat, semoga amanah yang diberikan dapat dijalankan dengan baik dan memberikan kontribusi positif bagi kemajuan pemerintah Kabupaten Aceh Tengah, mari kita bersama-sama menjaga kebersamaan, solidaritas, dan semangat gotong royong dalam menjalankan tugas-tugas kedinasan.” tutup Subhandhy dalam sambutannya.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Para staf ahli Bupati Aceh Tengah, Para Asisten Setdakab Aceh Tengah, Para kepala perangkat daerah Kabupaten Aceh Tengah, Para sanksi dan Para rohaniawan serta seluruh PPPK formasi 2019 – 2023 Kabupaten Aceh Tengah. (AS/ProkopimAT)